Monday, April 16, 2018

SISTEM PENERANGAN


SISTEM PENERANGAN
Sistem penerangan sepeda motor adalah komponen standar yang harus dimiliki oleh sebuah kendaran seperti sepeda motor, karena hal tersebut sangat diperlukan untuk keselamatan pengendara dan orang lain.

FUNGSI
Adapun fungsi system penerangan adalah sebagai penerangan jalan kepada pengemudi dan orang lain untuk ketertiban dan keselamatan bersama.
Yang termasuk komponen system penerangan antara lain:
◾Lampu Kepala (Head Lamp)
◾Lampu Kota
◾Lampu Panel


1. Lampu Kepala (Head Lamp)
Lampu kepala terletak di depan kendaraan yang berfungsi sebagai penerangan jalan sekaligus agar terlihat posisi kita oleh orang lain terutama pada malam hari.

2. Lampu Kota
 Kota disebut juga lampu posisi dinyalakan ketika mulai senja atu keadaan jalan belum gelap, dengan kata lain lampu kota ini juga berfungsi agar pengendaraan lain  mengetahui keberadaan pengendara, pada umumnya lampu kota terdiri dari lampu kota bagian depan dan bagian belakang dimana sebagian besar sepeda motor lampu kota bagian belakang sekaligus difungsikan sebagai lampu plat nomer kendaraan.

3. Lampu Panel
Lampu panel berfungsi sebagai penerangan pada panel pengemudi antara lain penerangan speedometer, penerangan meter bahan bakar, temperature mesin. Daya lampu panel umumnya sama dengan lampu kota.

3 comments: